Search

Senin, 08 Mei 2017

Laporan Hasil Kunjungan Perpustakaan Universitas Islam Negeri Sumatera Utara

LAPORAN HASIL KUNJUNGAN PERPUSTAKAAN
UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUMATERA UTARA


Judul Laporan                         : Laporan Hasil Kunjungan Perpustakaan
Waktu Pelaksanaan                 : 01 Mei 2017
Tempat                                    : Perpustakaan Universitas Islam Negeri Sumatera Utara
Tujuan                                     : Mencari Seberapa banyak Buku Tasawuf di dalam
  Perpustakaan



OLEH :

Nama                           : Muhammad Hariyanto
NIM                            : 0705163067
Jurusan/Semester         : Fisika 2 / II
Mata Kuliah                : Akhlak Tasawuf
Dosen Pengampu        : DR. JAFAR, MA

UNIVERSITAS ISLAM  NEGERI SUMATERA UTARA
FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI
PRODI FISKA
2017

Buku yang membahas tentang Akhlak Tasawuf  saya mengambil 2 judul buku yang akan saya Resesi yaitu :

1.     Tasawuf Mendamaikan Dunia oleh                    : M.R . Bawa Muhayyadin
2.     Tasawuf Irfani Buka Nasut Tutup Lahut oleh     : Dr. H. Dahlan Tamrin , M. Ag 


RESENSI JUDUL 1

Judul buku       : Tasawuf Mendamaikan Dunia
Penulis             : M.R . Bawa Muhayyadin
Penyunting      : Ilma Nugrahani Ismail
Penerbit          : Pustaka Hidayah
Cetakan           : Pertama , Jumada al –Ula 1418/ September 1997
Tebal buku     : 187 halaman  

a.     Sinopsis Tasawuf Mendamaikan Dunia

Setiap orang berbicara tentang perdamaian , pada abad sekarang manusia telah mengesampingkan Tuhan, kebenaran, perdamaian, kesadaran, kejujuran, keadilan, dan rasa kasih sayang. Manusia bukan berusaha menemukan tiga ribu sifat Allah yang agung tetapi malah kehiloangan semua sifat itu dan membuka jalan kehancuran.
            Kita harus menggunakan kekuasaan tuhan  untuk menghindari bahaya dan malapetaka yang mengancam umat manusia.  Jika kita bisa hidup dengan  kasih sayang dan keadilan , maka hukum kebenaran  akan memerintah , kesatuan akan hidup , kesabaran akan abadi dan kasih sayang tak akan pernah gagal.
Jika kita benar-benar orang yang beriman maka kita tidak akan memandang perbedaan orang lain dari diri kita sendiri . kita akan memandangnya dari satu kesatuan . Kita akan memandang Allah  satu ras manusia ,, dan satu keadilan untuk semua orang. Keadilan dan kebenaran itu adalah kekuatan islam.
Hanya ada satu ajaran bagi kita yang mempunyai keimanan kepada Allah semata.Agama apapun yang kita anut , apakah itu hindu, india, kristen, yahudi , atau islam dan doa apapun yang kita ucapkan , apa sebenarnya yang kita cari ?hanya satu hal yang  kita harapkan yaitu kekayaan tuhan. Tetapi orang-orang yang tidak memiliki iman membutuhkan banyak hal di dunia ini. Mereka memperoleh kepuasan melalui perbuatan yang tidak adil , gangguan politik ,kecemburuan, penipuan, mementingkan diri sendiri dan kesombongan.
Senjata hakiki dalam islam adalah shabr ( kesabaran) ,syukr (rasa syukur),  Tawakkul ala Allah ( Tawakal kepada Allah ), Al-hamdu lillah ( segala puji bagi Allah ) jika kita telah memahami  apa saja senjata hakiki islam itu, maka kita tidak akan menghabisi nyawa seseorang, kita bahkan tidak pernah menganggap orang lain terpisah dari diri kita.
Dunia ini adalah sebuah mimbar yang diatasnya  manusia memberikan khutbah dan tidak ada kesudahan bagi pembicaraan itu! Selama jutaan tahun manusia telah berbicara tentang perdamaian , tetapi mereka tidak pernah melangkah terlebih dahulu untuk menemukan perdamaian dalam dirinya sendiri.

b.    Kelebihan buku :
Buku ini dapat membuka pikiran pembaca betapa pentingnya perdamaian di muka bumi ini, buku ini juga menjelaskan  tentang kekuasaan tuhan, mukmin, kekayaan allah,  perang suci,  senjata-senjata islam , iman, persatuan, penegasan keimanan, pengetahuan, kebijaksanaan manusia, tuhan semesta alam, dan perdamaian sehingga menarik untuk dibaca.

c.      Kekurangan buku :
Di dalam buku kurang terdapat ayat atau dalil qur’an untuk memperjelas maksud dan isi buku tersebut.


RESENSI JUDUL 2

Judul buku       : Tasawuf Irfani Buka Nasut Tutup Lahut
Penulis             : Dr. H. Dahlan Tamrin
Penyunting      : Indah Rahmawati
Penerbit          : UIN-Maliki Press (Anggota IKAPI)
Cetakan           : Pertama 
Tebal buku     : 126 halaman
ISBN              : 978-602-948-277-2

a.     Sinopsis Tasawuf Irfani Buka Nasut Tutup Lahut
Tasawuf merupakan salah satu ajaran islam , dan merupakan satu cabang keilmuan  dalam islam, atu merupakan hasil peradaban islam yang lahir kemudian setelah Rasulullah wafat.
Ilmu tasawuf mempunyai tujuan yakni Ma’rifatullah ( mengenal Allah) ilmu tasawuf secara langsung berhubungan dengan mata hati melalui jalan kasyaf.  Tasawuf irfani   adalah tasawuf yang bertujuan agar bisa ma’rifat kepada Allah melalui penyingkapan langsung yang sering disebut dengan kasf al-hijab. Tasawuf ini bersifat teoritis  dengan seperangkat pengetahuan secara khusus yang diformulasikan secara sistimatis analitis.
Didalam taswuf terdapat tahap-tahap  (al-maqamat ) dan keadaan mental yang dialami para sufi di sela-sela perjalanan spiritualnya ( al-Ahwal). Dalam taswuf juga terdapat suaatu metode pembersihan  diri ( Tazkiyah Al-Nafs )  dan melibatkan proses utama yaitu al-takhali  dan al- tahalli.


b.    Kelebihan buku :
            Buku ini mengulas seluk-beluk  tasawuf irfani.  Buku ini memeberikan wawasan dasar bagi semua al-salik  (seseorang yang menempuh penghayatan jalan Allah)  dengan adanya buku ini pembaca yang ingin menempuh penghayatan pada ajalan Allah  dapat terbantu agar penghampirannya benar dan cepat .

c.     Kelemahan buku

Isi buku hanya menjelaskan inti-inti atau garis besarnya saj , buku kurang memperluas isi sehingga pemahaman yang didapat pembaca kurang jelas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar